Friday, 6 March 2015

Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat


     Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh. Memiliki tubuh yang sehat merupakan keinginan setiap orang termasuk anda. Dengan tetap sehat, mka aktivitas yang kita lakukan bisa berjalan lancar dan sesuai dengan harapan kita. Dengan Sehat pula, maka kita tidak harus mengeluarkan waktu dan biaya untuk membeli obat atau pergi ke rumah sakit. Jadi kita harus selalu bersyukur dengan nikmat kesehatan yang di berikan Tuhan YME kepada kita semua. Ada berbagai tips yang berhubungan dengan kesehatan dan daya tahan tubuh. Lalu, apa saja tips menjaga daya tahan tubuh agar selalu sehat tersebut...???

    Sahabat, tips kesehatan. Ukuran sehat yaitu ketika kita mampu menjaga daya tahan tubuh dari serangan penyakit yang selalu menerpa seperti penyakit demam, flu, batuk dan lain-lain. Lalu bagaimana kita bisa menjaga daya tahan tubuh yang benar agar selalu sehat dan bugar setiap hari....???. Berikut ini tips kesehatan yaitu tips menjaga daya tahan tubuh agar selalu sehat :
  1. Cukup Istirahat. Istirahat yang cukup setiap harinya, merupakan salah satu faktor untuk menjaga daya tahan tubuh anda.
  2. Berpikir Positif. Di dalam tubuh yang sehat terdapat pikiran yang tenang dan sehat juga. Maka usahakan selalu berpikiran positif terhadap segala masalah yang menerpa kita.
  3. Rutin Berolahraga. Setiap pagi, usahakan selalu melakukan olahraga secara teratur. Ini bertujuan untuk menjaga kondisi tubuh agar selalu bugar dan sehat.
  4. Kebersihan Makanan. Selalu memastikan bahwa makanan yang anda makan sudah higienis atau sudah di cuci dengan bersih atau dimasak dengan matang yang sempurna.
  5. Kontrol Makanan. Makanlah dengan porsi yang wajar jangan berlebihan. Di khawatirkan badan anda akan mengalami kegemukan dan riskan terkena penyakit yang terkait dengan kegemukan atau obesitas.
  6. Makanan Berserat. Penuhi makanan yang berserat setiap harinya. Makanan yang berserat yaitu apel, wortel maupun kacang-kacangan. Fungsi makanan berserat ini yaitu menjaga tubuh dari serangan bakteri.
  7. Vitamin D. Penuhi kebutuhan vitamin D. Karena vitamin D ini berfungsi untuk menstimulus sel imun untuk menghalau virus dan bakteri. Vitamin D dapat ditemukan pada sinar matahari, telur, hati dan ikan.

7 Makanan Yang Menurunkan Kadar Kolesterol Anda

     Kata "Kolesterol", mungkin sudah tidak asing lagi di telinga setiap orang. Tahukah anda, kolesterol merupakan salah satu lemak tubuh atau yang lebih dikenal dengan nama lipid. Sebagai lemak tubuh, kolesterol tentunya memiliki berbagai fungsi di dalam tubuh. Namun, jika kadar kolesterol jahat dalam darah mengalami kenaikan atau tinggi. Maka hal ini dapat menjadi masalah serius bagi kesehatan tubuh. Berbagai jenis makanan terbukti dapat menurunkan kadar kolesterol anda. Lalu, apa saja makanan penurun kolesterol tersebut....???.

       Sahabat, tips kesehatan. Dalam keadaan normal atau stabil,  kolesterol memang memiliki beberapa fungsi penting dalam tubuh manusia. Beberapa fungsi kolesterol sebagai lemak tubuh yaitu penyusun struktur pada membran sel, melindungi kulit dari racun dan masalah kekeringan, pembentukan vitamin D (bersama sinar UV) serta membentuk asam empedu di usus. Namun, kenaikan kadar kolesterol jahat dalam tubuh dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan seperti gangguan ereksi, gagal ginjal, serangan jantung, stroke serta meningkatnya resiko penyakit Alzheimer.. Tips kesehatan, berikut ini 7 makanan yang menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh anda : 
  1. Tomat. Meskipun tergolong ke dalam buah-buahan, mengkonsumsi tomat ternyata dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Anda dapat membuat jus tomat yang enak dan minumlah dua gelas jus tomat setiap hari. 
  2. Delima. Buah bulat merah kecil tersebut ternyata juga sangat baik untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh khususnya berfungsi mengurangi penumpukan plak kolesterol serta mampu meningkatkan produksi oksida nitrat yang dapat membantu dalam mengurangi plak pada arteri.
  3. Alpukat. Buah dengan penampakan bulat lonjong dan bewarna hijau tersebut merupakan salah satu buah yang dapat meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh. Ini dikarenakan, ada dua jenis kolesterol dalam tubuh kita yaitu kolesterol jahat (Low-density lipoprotein) dan kolesterol baik (High-density lipoprotein). 
  4.  Anggur. Buah anggur ternyata juga sangat baik untuk meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh. Dengan rutin minum dua gelas jus anggur setiap hari dapat menjaga kadar kolesterol baik dalam tubuh anda. 
  5. Bawang putih. Meskipun tergolong rempah-rempah atau salah satu bumbu dapur bagi semua ibu rumah tangga. Bawang putih ternyata juga sangat efektif membantu menurnkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Usahakan untuk mengkonsumsi satu siung bawang putih perhari untuk menurunkan kadar kolesterol jahat pada tubuh anda (andapun bisa mencampurkannya kedalam berbagai jenis masakan anda). 
  6. Aneka olahan kedelai (tahu dan tempe). Kedua jenis makanan tersebut juga sangat baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh anda. Manfaat lain yang dapat diperoleh yaitu terdapat sumber protein dalam kedua jenis makanan tersebut. 
  7. Kacang-kacangan. kacang-kacangan yang dimaksud seperti kacang tanah, kenari, almond serta edamame. Kandungan lemak omega 3 dan antioksidan dalam kacang-kacangan sangat baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat pada tubuh anda.

7 Khasiat Buah Pisang Yang Tak Pernah Di Duga


         Pisang merupakan salah satu buah yang di gemari oleh semua lapisan masyarakat dari berbagai usia. Ini dikarenakan, buah ini mudah di dapatkan di semua tempat serta dengan harga yang relatif terjangkau. Buah ini sangat cocok sebagai makanan pencuci mulut setelah makan. Maka dari itulah, banyak di antara kita yang menghidangkan buah ini di menu hariannya. Mengkonsumsi pisang ternyata banyak sekali manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Ada berbagai khasiat buah pisang yang tak pernah anda duga sebelumnya. Lalu apa saja khasiat buah pisang bagi kesehatan tubuh tersebut...???


     Sahabat, tips kesehatan. Seperti aneka buah-buahan lainnya, buah pisang juga memiliki khasiat atau manfaat saat di konsumsi. Banyak di antara kita yang mempercayai bahwa buah ini memiliki berbagai khasiat tersembunyi didalamnya. Maka dari itulah, untuk memperjelas berbagai khasiat buah pisang, tips kesehatan akan mengungkapkan berbagai khasiat buah yang satu ini. Berikut ini khasiat buah pisang yang tak pernah anda duga :
  1. Menurunkan berat badan secara alami. Bagi anda yang bermasalah dengan berat badan, maka rutin mengkonsumsi buah ini dapat membantu menurunkan berat badan yang anda miliki. Ini dikarenakan, buah ini mengandung jumlah kalori yang relatif kecil.
  2. Menyeimbangkan jumlah cairan dalam tubuh. Tubuh membutuhkan jumlah cairan yang cukup untuk menunjang semua kinerja organ dalam tubuh. Oleh karena itulah, kandungan kalium pada pisang sangat penting untuk membantu menyeimbangkan jumlah cairan dalam tubuh tersebut.
  3. Mudah terserang penyakit seperti flu, batuk dan lain-lainnya...???. Mulailah makan buah pisang. Kandungan vitamin C pada buah ini membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang anda miliki.
  4. Ingin tulang yang sehat...???. Mengkonsumsi buah pisang secara rutin dapat membantu menyehatkan tulang anda. Ini dikarenakan, buah ini merupakan salah satu buah yang mengandung mangan yang cukup tinggi.
  5. Meningkatkan energi yang dibutuhkan tubuh secara instan. Saat aktivitas harian meningkat, konsumsilah buah pisang. Ini bertujuan agar tubuh tidak cepat capek maupun lelah di padatnya aktivitas atau pekerjaan anda.
  6. Memperlancar sistem pencernaan pada tubuh anda. Mengkonsumsi buah ini secara rutin dapat membantu kinerja sistem pencernaan anda lebih baik lagi. Sehingga berbagai nutrisi dari makanan yang anda konsumsi dapat di serap dan digunakan oleh tubuh secara optimal pula.
  7. Sebagai obat sembelit yang alami. Buah pisang dapat membantu memperlancar buang air besar anda. Maka dari itulah, konsumsilah buah pisang untuk menghindari mengerasnya feces sebagai gejala awal sembelit.

7 Manfaat Dahsyat Tomat Bagi Kesehatan Tubuh Anda

     Tomat merupakan salah satu buah yang identik dengan warnanya yang merah menyala. Semua orang tentu sudah tidak asing dengan buah merah yang satu ini. Buah tomat dapat dimakan secara langsung maupun ditambahkan pada aneka masakan favorit seluruh keluarga. Karena tomat merupakan salah satu jenis buah-buahan, maka tak mengherankan jika buah tersebut mengandung berbagai nutrisi yang juga diperlukan oleh tubuh anda. Mungkin tak pernah anda sadari, buah tomat memiliki manfaat yang begitu dahsyat bagi tubuh. Lalu, apa saja manfaat dahsyat tomat bagi kesehatan tubuh tersebut....???

      Sahabat, tips kesehatan. Tomat merupakan salah satu buah yang relatif murah meriah dalam hal harganya dipasaran. Sehingga tak mengherankan, tomat selalu ada di dapur ataupun kulkas anda. Meskipun begitu, banyak sekali kandungan nutrisi dalam buah merah menyala tersebut. Berdasarkan faktanya, buah ini merupakan sumber vitamin A, C, K, kalium, folat, thiamin, niacin, vitamin B6, magnesium, fosfor, tembaga serta rendah sodium, lemak jenuh, kalori maupun kolesterol. Inilah yang menjadikan tomat menjadi salah satu buah yang wajib dikonsumsi sehari-hari. Berdasarkan berbagai kandungan nutrisinya, tips kesehatan akan mengupas berbagai manfaat tomat bagi kesehatan tubuh anda. Berikut ini 7 manfaat dahsyat tomat bagi kesehatan tubuh anda : 
  1. Melancarkan dan Menyehatkan Sistem Pencernaan. Salah satu kelebihan tomat yaitu merupakan sumber serat yang diperlukan oleh tubuh anda. Sehingga, bagi siapapun yang menginginkan sistem pencernaan tetap sehat dan lancar, mulailah dengan mengkonsumsi buah merah tersebut. 
  2. Melindungi kulit wajah dan Kulit Tubuh. Ini dikarenakan, tomat merupakan sumber likopen. Kandungan likopen dalam tomat berfungsi untuk mencegah kerusakanan jaringan kulit yang diakibatkan oleh sinar ultraviolet dari matahari. 
  3. Memperkuat Tulang Pada Tubuh. Ini dikarenakan, buah tersebut merupakan sumber vitamin K yang mampu mencegah mengeroposnya tulang atau lebih dikenal dengan istilah osteoporosis. 
  4. Pencegah Kanker Yang Lebih Efektif. Bagi anda yang ingin terhindar dari berbagai jenis kanker seperti kanker prostat, mulut, tenggorokan, lambung, usus besar, dan kanker ovarium, mulailah rutin untuk mengkonsumsi buah tomat tersebut.Karena kandungan likopen dalam tomat sangat ampuh mencegah berbagai kanker tersebut. 
  5. Pencegah Diabetes Secara Alami. Kandungan kromium dalam buah tomat mampu membantu menyeimbangkan kadar gula darah dalam tubuh anda. Sehingga lebih stabil dan tidak membahayakan kesehatan tubuh anda. 
  6. Menajamkan Penglihatan Anda. Sumber vitamin A dalam tomat berfungsi untuk menjaga kesehatan mata serta mampu menajamkan daya lihat organ mata seseorang terhadap berbagai benda di sekitarnya. 
  7. Memperkuat dan Memperindah Mahkota Kepala Anda. Sumber vitamin A dalam tomat mampu menyehatkan rambut serta memperkuat rambut dari ujung hingga akarnya.

Friday, 27 February 2015

Cara Membuat Bros dari Kain Flanel


Kerajinan berbahan kain flannel, akhir-akhir ini mulai menjamur. Dari model yang sederhana sampai yang kompleks dan rumit, banyak ditawarkan. Jenis kreasinya pun beragam sebut saja gantungan kunci, boneka, tempat tisu, tempat handpone, dompet, tempat pensil, pigura foto, sampai bros penghias jilbab atau baju juga dapat dibuat dari kain flannel. Kreasi kain flannel tidak sulit, dan justru menyenangkan karena merangsang kreatifitas Anda untuk mencipta model-model baru yang dapat dikoleksi sendiri, atau bahkan dijadikan chanel bisnis.
Nah, bila anda ingin mencoba membuat kerajinan dari kain flannel, tidak susah kok, cukup keteramplan menjahit dan kreasi kita dalam mebuat pola. Ini dia langkah-langkah untuk membuat bros dari kain flannel:
Bros Es Krim Stik
  1.  Siapkan kain flannel 3 warna (pink, coklat tua, coklat muda), potong kain flanel sesuai pola.
2.       Satukan pola 1 (badan eskrim) yang terdiri dari kain warna pink dan     coklat tua, dengan lapisan coklat diluar (paling atas)
3.       Jahit bagian badan es krim, jangan tutup rapat jahitan, sisakan sedikit.
4.       Pada lubang sisa jahitan itu, masukkan dakron, lalu rekatkan lagi jahitannya.
5.       Kemudian jahit kain coklat muda yang sudah dipotong sesuai pola 2 (stik eskrim)
6.       Sama seperti jahit badan, jangan sampai rapat, longgarkan sedikit untuk memasukkan dakron
7.       Beri lem bagian bawah eskrim
8.       Kemudian rekatkan dengan stik
9.       Tekan sisi-sisi eskrim agar lem  lebih menempel
10.   Terakhir tempelkan peniti bros, pada salah satu bagian, bros siap dikenakan.
 
 
Bros Es Krim Cone
Siapkan kain flannel 3 warna (Pink, Coklat Muda dan Merah), gunting flanel sesuai pola
2.        Jahit bagian eskrim (pola kain pink)
3.       Berikan sedikit ruang untuk memasukkan dakron. Kemudian masukkan dakron
4.       Setelah kain direkatkan kembali, beri lem pada bagian bawah eskrim
5.       Jahit pola untuk cone (pola kain coklat muda), kemudian rekatkan cone dengan bagian eskrim.
6.       Setelah menyatu, tempelkan peniti bros di salah satu bagian, dan tambahkan topping (pola kain merah) diatas es krim.
7.       Bros Es krim siap dicoba.
 
Selain model es krim seperti diatas, kreasi bros dari kain flanel dapat anda modifikasi sesuai dengan kreatifitas anda masing-masing. salah satunya seperti bros bunga cantik di video tutorial dibawah ini...

Selamat mencoba dan berkreasi!

Pemanfaatan Sampah Organik


 
 
 
 
 
Sampah organik adalah sebuah sampah basah yang berasal dari mahluk hidup. Contoh dari bentuk sampah organik adalah daun, sampah ddapur, sampai dengan sampah hewan. Karena sampah merupakan permasalahan klasik setiap wilayah mulai dari tingkat kampung sampai dengan tingkat negara, maka tidak heran bila pemerintah menggalakkan aksi pemanfaatan sampah untuk menhindari semakin peliknya permasalahan yang berhubungan dengan sampah. Pemanfaatan sampah organik seerti di bawah ini bisa menjadi ide bagi kita dalam mengelola sampah organik yang ada di sekitar kita.
 
 
PEMANFAATAN SAMPAH ORGANIK
 
DIBUAT MENJADI KOMPOS
 
Kompos daat dibuat dari sampah organik yang menganung karbon dan nitrogen  seperti sampah hijau, kotoran hewan, lumpur cair, dll. Proses pengomposan dimulai dengan pemilihan jenis sampah, pengecilan ukuran, penyusunan tumpukan,pembalikan, penyiraman, hingga proses penyimpanan. Sebaiknya seluruhtahapan dilakukan degan cara organik.
 
 
DIJADIKAN SEBAGAI PUPUK SEDERHANA
 
Ini berlaku untuk sampah organik hijau yang berupa daun - daunan. Caranya sangat mudah, kita tinggal membuat lubang yang digunakan untuk membuang / menanam sampah organik tersebut sehingga kita tidak perlu membaar sampah organik. Sampah yangditanam akan menyediakan unsur hara dan membuat siklus ekosistem dalam tanah berjalan dengan normal
 
 
DIJADIKAN TAMBAHAN PAKAN TERNAK
 
Salah satu penelitian yang pernah dilakukan oleh sejumlah mahasiswa UNDIP - Semarang yang berhasil membuat pakan ayam dan ikan dari limbah organik rumah tangga dengan cara mencampur sisa sayuran, ikan dan ayam dengan dedak hasil penggilingan beras kemudian diifermentasi dengan menggunakan mikroba Niitrogen Phosphate Recovery Consentred Feed Product Developpment Organism (NOPCO) selama 5 hari sehingga menghasilkan pelet pakan ternak
 
 
DIJADIKAN KERAJINAN TANGAN
 
Ini merupakan salah satu bentuk pemanfaatan sampah organik yang bisa menjadi sumber penhahsilan bagi para ibu rumah tangga. Bahkanbila ditangani dengan serius bisa diekspor keluar negeri dan mendatangkan devisa bagi negara. Beberapa contoh kerajinan tangan yang bisa dibuat dengan menggunakan sampah organik adalah membuat kain dari serat tanaman, membuat sandal dari daun pandan, membuat ornamen bunga dari kulit jagung, membuat tas dari batok kelapa, dll

Mengolah Kertas Koran Menjadi Kerajinan



 
Pusing dengan tumpukan koran bekas yang seakan-akan tidak ada habisnya? Tidak bisa dipungkiri, bagi kita yang berlangganan koran dirumah, memang semakin hari semakin bertambah saja tumpukan surat kabar itu memenuhi rak, koran pagi, sudah tidak enak dibaca sore, koran sore juga sudah basi informasi di pagi hari berikutnya. Ehm,, semakin dilema saja, manakala rak tempat bertumpuknya surat kabar, ternyata sudah penuh, tidak muat lagi menampung koran bekas, maka bergantilah kardus-kardus besar yang justru menambah riangan menjadi semakin sumpek saja.

Kenapa tak mencoba memanfaatkan koran bekas saja? Untuk membuat kreasi bingkai foto, sandal atau tas misalnya? Kertas koran, daripada menumpuk atau terbuang percuma, dapat Anda olah menjadi kertas daur ulang, yang nantinya bisa dimanfaatkan untuk berbagai kreasi kerajinan tangan yang menarik. Yuk kita simak tahapan-tahapan membuat kertas daur ulang, seperti dibawah ini;

Siapkan terlebih dahulu alat dan bahannya;

·          Kertas koran
·         Lem kayu warna putih(PVC)
·         Pewarna tekstil/ pewarna makanan (pilih warna gelap)
·         Gunting
·         Blender
·         Ember untuk merendam
·         Ember lebar
·         Frame saringan biasa untuk sablon (untuk tahap percobaan, bisa juga menggunakan saringan santan atau tampi beras - anyaman bambu)
·         Pengering (kipas angin)

Cara pembuatan :

1.       Ambil kertas koran, kemudian gunting koran menjadi bagian kecil-kecil.
2.       Rendam guntingan kertas tadi dalam ember perendam (1-2 malam)
3.       Setelah 1-2 malam, angkat rendaman kertas kemudian blender sampai halus
4.       Setelah halus, beri pewarna tekstil (wantex) pada hasil blenderan kertas ini. Agar warna lebih tahan lama, Anda juga dapat merebus hasil blenderan kertas dengan pewarna, sampai matang.
5.       Angkat rebusan kertas, dinginkan. Setelah dingin, campur kertas dengan lem kayu. Pemberian lem jangan terlalu banyak pastikan agar cukup untuk mengikat serat-serat kertas.
6.       Kemudian, masukkan adonan dalam ember lebar  kemudian campur adonan kertas lem dengan air (dengan perbandingan 1:10) atau jika ingin lebih tipis, cukup tambahkan air.
7.       Masukkan saringan ke dalam ember, usahakan saringan masuk seluruhnya ke ember, agar bubur kertas dapat menempel dengan rata di saringan.
8.       Angkat saringan dengan hati-hati. Kemudian angkat bubur kertas dari saringan dan tempelkan hasil saringan bubur kertas itu pada frame pengering dengan hati-hati (posisikan bubur kertas di tengah frame)
9.       Tekan bubur kertas dengan hati-hati sampai kering (kadar airnya berkurang). Penekanan ini dapat dilakukan dengan karet dari sandal bekas atau gabus empuk.
10.   Setelah airnya berkurang,  lepaskan lembaran bubur kertas dan jemur atau dikeringkan dengan bantuan kipas (bisa juga setelah setengah kering lalu di setrika

Selain diberi warna dengan pewarna kain/ makanan, bubur kertas dapat juga divariasikan dengan berbagai bahan natural agar tercipta motif baru yang unik dan tentu saja menarik, seperti menambahankan; daun, rumput, rempah, gliter, bunga kering dan sebagainya. Proses penambahan motif ini, dapat dilakukan dengan cara;

·         Saat pemblenderan, blender bahan-bahan motif sebentar agar menjadi potongan kasar
·         Saat pencampuran dalam ember, potongan kasar dibiarkan tercampur tidak beraturan
·         Atau saat pengepresan, bahan motif disusun diatas bubur kertas, sesuai selera.


Setelah mengamali proses daur ulang dari kertas koran bekas menjadi kertas baru. Maka, kertas daur ulang siap dijadikan aneka kerajinan tangan, sesuai kreasi Anda.

Selamat mencoba!